Nganjuk,Tribratanews-nganjuk.com
Pace -Dalam rangka antisipasi kejahatan dan tindak pidana terutama saat masyarakat merayakan lebaran Idul Fitri anggota Polsek Pace melakukan patroli dan juga mengingatkan warga masyarakat yang ditemui untuk selalu memakai masker saat aktivitas di luar rumah, Jum’at (14/05/2021).
Untuk menjaga situasi wilayah hukum Polsek Pace tetap kondusif anggota Polsek Pace sesaat setelah melaksanakan serah terima tugas jaga di Mapolsek Pace dengan dipimpin KaSPKT Polsek Pace AIPDA JOKO SETYONO melaksanakan patroli kewilayahan menyasar daerah rawan kejahatan meliputi daerah perbatasan Nganjuk - Kediri, kawasan pertokoan , perbankan, SPBU, SPBE dan kawasan pemukiman penduduk yang sekiranya mengundang kerawanan antisipasi agar tidak terjadi tindak kriminalitas.
Disela- sela melaksanakan kegiatan patroli tersebut dalam setiap kesempatan ketika bertemu dengan masyarakat petugas patroli memberikan himbauan untuk mengingatkan warga masyarakat yang ditemui agar tidak lupa selalu menggunakan masker dalam setiap waktu saat bersosialisasi dan beraktivitas.
Dikonfirmasi di Mako Polsek Pace Kapolsek Pace IPTU SUTOMO mengatakan “dalam setiap kesempatan patroli selalu dilaksanakan anggota untuk antisipasi tindak kejahatan serta dilaksanakan untuk selalu mengingatkan warga tentang pemakaian masker mengingat pandemi covid19 masih mengancam masyarakat” ucapnya.
Mobilitas masyarakat yang meningkat saat lebaran menjadi perhatian petugas dengan meningkatkan kegiatan patroli dan masker selalu ditekankan untuk tetap dipakai guna menjaga masyarakat terhindar dari penyebaran covid 19 dan menjaga agar situasi wilayah Pace tetap kondusif.
( humas pace )
0 Comments