Nganjuk, tribratanews-nganjuk.com, Nganjukkota - Bertempat di TPU Kelurahan Jatirejo Nganjuk, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatirejo Polsek Nganjuk Kota Aipda Sandy Eko bersama 3 Pilar ikut melaksanakan pengamanan Pemakaman jenazah suspek Covid-19, Sabtu (09/1/2021).
Dijelaskan Bhabinkamtibmas Aipda Sandy Eko bahwa pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi petugas yang memakamkan jenazah sehingga bisa berjalan aman tanpa ada kendala yang mengganggu saat pemakaman dilakukan.
”Kita melaksanakan pengamanan ini agar pada pemakaman jenazah bisa berjalan aman dan sesuai prosedur yang berlaku, karena jenazah dinyatakan suspek Covid-19″, jelas Aipda Sandy.
Lebih lanjut Aipda Sandy menyampaikan bahwa saat ini penyebaran virus corona masih tinggi sehingga dirinya menghimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan terutama saat keluar rumah dengan memakai masker dan selalu menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun serta menjauhi kerumunan orang banyak.
Sementara itu Kapolsek Nganjuk Kota Kompol Rahayu Rini S.Pd ditempat terpisah menambahkan, "Hampir setiap hari Petugas dari Polsek Nganjuk Kota bersama 3 Pilar melakukan pengamanan pemakaman jenazah di wilayah Kecamatan Nganjuk Kota.
Itu berarti penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Nganjuk terutama di Kecamatan Nganjuk Kota masih tinggi, oleh sebab itu kami tidak bosan bosannya menghimbau agar masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan di manapun berada”, tutur Kompol Rahayu Rini S.Pd.
#HumasNganjukKota
#JogoNganjuk
@eigra
0 Comments