Anggota Jaga Polsek Pace Melaksanakan Giat Patroli Dialogis

Nganjuk, tribratanews-nganjuk.com, Pace – Giat patroli terus dilakukan di tengah – tengah pandemi Virus Covid 19 untuk mengantisipasi tindak kriminalitas dan untuk memberikan himbauan kepada warga.

Patroli Dialogis malam dilakukan oleh anggota jaga Polsek Pace yang di pimpin oleh KASPKT III AIPDA JOKO S bersama anggota dimulai dengan mengelilingi pemukiman penduduk dan menemui beberapa warga yang berada di luar rumah, patroli persawahan mengantisipasi adanya cur diesel yang lagi ramai dibicarakan, Patroli perkatoran, pertokoan, Obvit dan perbatasan Nganjuk – Kediri.

Dalam Patrolinya menemui beberapa warga masyarakat selanjutnya diberikan himbauan kamtibmas “Bapak – bapak saat ini pandemi Virus Covid 19 belum berakir diharapkan setiap keluar rumah untuk selalu menggunakan masker dan sering mencuci tangan tidak lupa juga meskipun ada pandemi Virus Covid 19 ini Kamtibmas disetiap lingkungan agar selalu tetap di jaga jangan sampai kecelongan tidak ada yang menjaga sehingga menjadi korban Pencurian dalam rumah saat malam hari” Ujar Salah satu anggota

(Humas Pace)

Post a Comment

0 Comments