Nganjuk, tribratanews-nganjuk.com, Pace – Giat patroli malam terus ditingkatkan oleh anggota jaga Polsek Pace untuk mengantisipasi terjadinya kasus Pencurian saat malam hari, ini adalah salah satu bentuk untuk keamanaan amsyarakat agar saat istirahat malam dapat tertidur dengan tenang dan besoknya dapat beraktifitas normal kembali.
Jum’at (03/07/2020) Kegiatan Patroli di mulai pukul 10.00 Wib dengan mengelilingi pemukiman penduduk, persawahan, pertokoan, perbankan, perkantoran, sekolahan dan perbatasan dilakukan patroli secara berkala sampai pagi terutama saat – saat jam rawan.
Patroli dilakukan selain untuk menjaga kamtibmas agar aman dari kasus pencurian juga untuk memberikan himbauan dengan menemui orang – orang yang masih belum tidur saat malam hari biasanya banyak warga masih berada diluar rumah untuk bercanda gurau dengan para tetangga maupun ada juga warga yang bertugas secara bergantian menjaga lingkungan di pos kamling.
Kegiatan patroli saat di pemukiman memberikan hibauan kepada warga masyarakat untuk selalu waspada karena saat ini masih ada wabah virus Covid 19 sehingga masyarakat diharapkan tetap mematuhi anjuran pemerintah dengan tetap memakai masker saat berpergian, sering melakukan cuci tangan, menjaga jarak saat berkerumun orang, menjaga pola hidup sehat dan berolahraga secara teratur untuk eningkatkan imun tubuh.
(Humas Pace)
0 Comments