Tribratanews-nganjuk.com : Ngronggot - Dalam rangka upaya menciptakan keamanan di lingkungan sekolah dan lomba technical Meeting PKS, Anggota Polsek Ngronggot Bripka Hanang Kurnia SH dan Bripka Wariyanto memberikan pelayanan melatih anggota Patroli Keamanan Sekolah ( PKS ) di MTSN 9 Juwet.12 Maret 2020
Kegiatan latihan patroli keamanan sekolah ( PKS ) pada siswa/Siswi MTSN 9 Juwet dipersiapkan untuk mengikuti lomba Technical Meeting PKS tingkat SLTP / sederajat se kabupaten Nganjuk yang akan dilaksanakan pada bulan April 2020 di gedung juang Nganjuk.
KAPOLSEK NGRONGGOT AKP SUGENG SUHARYONO SH melalui Bripka Hanang Kurnia SH menerangkan kegiatan pelayanan pembinaan pelatihan PKS di MTSN 9 Juwet merupakan upaya tindakan preventif dengan sering diadakan latihan bersama dan berharap pada penampilan lomba siswa/ siswi tidak canggung/ takut.
Nganjuk guyub rukun
( Humas Ngronggot )
0 Comments