Warga Bedingin Loceret Tangkap Ular Sanca Kembang Berliaran,Yang Gegerkan Warga Sekitar

Nganjuk,tribratanews-nganjuk.com-Seekor ular jenis Sanca Kembang ditemukan warga Dusun Bedingin Desa Sukorejo Kecamatan Loceret Kabupaten Nganjuk di parit. Sonta penemuan ular keluarga Piton ini menggegerkan warga setempat.
“Saat ini ular tersebut masih dipelihara Pak Latif, warga RT 04/RW 02 Dusun Bedingin Desa Sukorejo Kecamatan Loceret,” ujar AKP Moh. Sudarman Kasubbag Humas Polres Nganjuk, Senin (27/1).
Ular sanca dengan panjang 3,5 meter itu kali pertama diketahui Hadi, warga setempat saat hendak membersihkan parit samping rumahnya. “Ular tersebut diketahui hendak memangsa kucing,” imbuh Sudarman.
Takut terjadi sesuatu, lanjut mantan Kapolsek Loceret ini, Hadi langsung memberitahukan kepada Nyaman, ketua RT setempat.Karena takut menangkap sendirian, akhirnya ketua RT memanggil warga sekitar, untuk diajak menangkap ular tersebut.

“Ular jenis sowo kembang tersebut akhirnya ditangkap beramai-ramai oleh warga sekitar, lalu diamankan di rumah Pak Latif,” kata Sudarman.
Kemudian penemuan ular ini dilaporkan ke Polsek Loceret. Tak lama kemudian polisi datang ke lokasi penemuan untuk memastikan keamanan warga.
Diharapka kepada warga agar tetap waspada dn berhati-hati terhadap binatang melata ,segara lapor apabila menemui binatang tersebut untuk menghindari adanya korban akibat ular berbisa.

Post a Comment

0 Comments