POLSEK PATIANROWO GIATKAN PATROLI SUBUH CEGAH TINDAK KRIMINALITAS SEKALIGUS TINGKATKAN IBADAH ANGGOTA.


Nganjuk,tribratanews-nganjuk.com, Patianrowo - Upaya untuk memberikan rasa aman, Anggota patroli Polsek Patianrowo Polres Nganjuk melaksanakan patroli subuh untuk mencegah kejahatan diwilayah hukum Polsek Patianrowo sehingga tercipta suasana aman dan nyaman Minggu dini hari (19/1/2020).

Patroli untuk menciptakan rasa aman mengingat jam- jam rawan kriminalitas adalah waktu dimana masyarakat sedang istirahat/ tidur. Seperti yang dilakukan oleh KSPKT Polsek Patianrowo AIPTU SUWARDI bersama Anggota Patroli Sabhara Polsek Patianrowo Polres Nganjuk pada hari Minggu, 19 Januari 2020 jam 04.00 Wib melaksanakan patroli sekaligus melaksanakan sholat subuh di masjid AL HIKMAH desa Rowomarto Patianrowo.  Kemudian dilanjutkan patroli di Obyek Vital, Perbankan, Pertokoan, Terminal, pasar, tempat ibadah serta kawasan penduduk. juga bertujuan untuk menciptakan kondisi yang kondusif, menjadikan wilayah hukum Polsek Patianrowo bebas dari gangguan kamtibmas.

Kapolsek Patianrowo AKP JONI SUPRAPTO, SH mengatakan, dengan kehadiran personil Polri yang melaksanakan patroli akan memberikan rasa aman dan nyaman, serta kehadiran polisi ditenga-tengah masyarakat bukan lagi menjadi hal baru. Diharapkan dengan kedekatan anggotanya dilapangan denga masyarakat dapat menjali komunikasi yang baik sehingga masyarakat tidak lagi takut untuk melapor jika ada sesuatu yang dianggap melangga hukum.

“Patroli Subuh yang dilakukan anggota Polsek Patianrowo dianggap efektif menekan kejahatan di wilayah hukum Polsek Patianrowo, kegiatan patroli menjelang subuh yang dilanjutkan dengan sholat subuh berjamaah tersebut juga guna meningkatkan keimanan dan ketaqwaan anggotanya” ujar JONI.

(Humas Polsek Patianrowo)

Post a Comment

0 Comments