Nganjuk,tribratanews-nganjuk.com-Kepedulian Satlantas Polres Nganjuk terhadap kaum Dhuafa untuk saling berbagi keindahan,berbagi rejeki dan berbagi kasih sayang terhadap sesama,begitu indahnya hal tercipta di lingkungan masyarakat jaman sekarang.
Hal ini dibuktikan oleh Kasat Lantas Polres Nganjuk AKP HEGY RENANTA, S.T., S.I.K bersama-sama dengan anggotanya melaksanakan kegiatan pemberian tali asih kepada Kaum Dhuafa atas nama Sdri. Zahra alamat Kel. Kartoharjo Kab. Nganjuk.
Jum'at 24/01/2020 sekira pukul 10.00 Wib Kasat Lantas bersama anggota Rumah Makan Hits Chicken Kab. Nganjuk meggelar makan bersama dengan Kaum Dhuafa ,kegiatan berlanjut dengan memberikan kepada Sdri. Zahra memberikan sebuat sepeda juga meberikan tali asih.
Wajah sadari Zahra terlihat begitu senang dan ceria begitu juga wajah dari orang tuanya,senang sekali mendapatkan hadiah sepeda ,mungkin selama ini belum pernah ada seseorang yang memberikan hadiah sepeda sehingga dengan gembira bisa bermain dengan teman sebayanya.
Saat ditemui Media tribratanews Kasat lantas menyampaikan bahwa " Kegiatan ini dalam rangka lebih mendekatkan diri kepada masyarakat terutama mereka yang mebutuhkan,juga untuk saling bergai rejeki terhadap sesama ,berbagi kesenangan,sehingga dengan demikian Polri akan semakin mendapatkan kepercayaan dari masyarakat ".
Kegiatan ini akan berlanjut secara terus menerus ,sehingga semua personil Polres Nganjuk akan melaksanakan kegiatan seperti ini ,seperti halnya dengan apa yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas masing-masing desa se-Kab.Nganjuk.
0 Comments