KAPOLSEK PRAMBON SINERGI DENGAN FORKOPIMCAM MENGHADIRI LOMBA PKK TINGKAT PROVINSI, HADIR BUPATI NGANJUK NOVI



Tribratanews-nganjuk.com : Prambon - Hari Selasa tanggal 07 Januari 2019 dimulai pukul 09.00 Wib dilaksanakan penilaian lomba Kesatuan Gerak PKK - KKBPK - Kesehatan tahun 2020 tingkat Propinsi Jatim di Desa Sonoageng.

Yang hadir antaranya, H. Novi Rahman Hidayat, S.Sos, MM (Bupati Nganjuk) beserta Ibu, Dr. Drs. H. Marhaen Djumadi, SH,SE,MM,MBA (Wakil Bupati) beserta ibu, Yenrizal Makmur (Kepala BKKBN Prop Jatim) Beserta Tim penilai lomba PKK dari Propinsi Jatim, Para Kepala Dinas OPD Kab. Nganjuk, Kapolsek Prambon AKP H. Suyantono, B. Sc., Camat Prambon Sudipo, S. Sos., Danramil 0810/11 Prambon Lettu Inf. Sukardi, Camat se kab. Nganjuk beserta Ibu, Kades se-Kec. Prambon dan ibu-ibu Penggerak PKK Se Kec. Prambon.

Begitu rombongan Bupati Nganjuk Novi dan Wakil Bupati Nganjuk Marhaen, Kapolsek Prambon AKP H. Suyantono, B Sc. sinergitas dengan forkopimcam menyambut kedatangannya, selanjutnya mendampingi menuju stand-stand produck lokal dan unggulan

Kemudian acara dimulai, dibuka dengan ucapan Basmallah, kemudian menyanyikan lagu Indonesia raya dilanjutkan mars PKK, selanjutnya Sambutan Bupati Nganjuk. 

" Inilah Nganjuk, semua elemen bersama sama Nyawiji yang guyub rukun untuk mengawal dan menciptakan sumber daya manusia yang unggul dan tangguh " kata Bupati Nganjuk dalam sambutan. 

Kemudian diteruskan sambutan Ibu Bupati Nganjuk (Ketua Penggerak PKK Kab. Nganjuk). Selanjutnya sambutan terakhir Ketua Tim penilai lomba PKK (Yenrizal makmur) 

Acara dikhiri dengan pembacaan doa dan dilanjutkan penyampaian selayang pandang kegiatan PKK - KKBPK Desa Sonoageng Kec. Prambon oleh Ibu Ima.

Kapolsek Prambon AKP H. Suyantono, B. Sc. telah menyiapkan pengamanannya, baik dilokasi maupun pengamanan jalur. Dengan harapan kegiatan yang diselenggarakan di wilayah hukum Prambon berjalan aman kondusif dan lancar. 

Sebelum kegiatan Kapolsek Prambon sudah memberikan arahan penekanan tugas sesuai S.O.P.  yang ada, sehingga anggota di lapangan sudah tahu tupoknya masing-masing. 

Pukul 12.50 Wib Kegiatan penilaian lomba PKK tingkat Propinsi Jatim yang diwakili Desa Sonoageng Kec. Prambon Kab. Nganjuk selesai, selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif.

#NganjukGuyubRukun

Post a Comment

0 Comments