UPAYA MENJALIN SINERGITAS POLSEK WARUJAYENG MELALUI WARUNG KAMTIBMAS


Nganjuk, tribratanews-nganjuk.com, Warujayeng-Dalam rangka menigkatkan Jalinan Koordinasi, Komunikasi dan Kemitraan antara Polres  Nganjuk dengan Seluruh elemen masyarakat se-Kabupaten Nganjuk, maka Polres Nganjuk melakukan trobosan kreatif melalui program yang selaras dengan adat kebiasaan sebagian besar masyarakat Nganjuk yaitu Program  Warung Kamtibmas. Kemudian program tersebut ditindaklanjuti dan dilaksanakan oleh seluruh jajaran Polres Nganjuk termasuk di antaranya Polsek Warujayeng.

Kegiatan ini berguna untuk menampung aspirasi, saran, masukan dan informasi kamtibmas dari warga masyarakat sehingga setiap perkembangan situasi yang mengganggu kamtibmas dapat termonitor dan dapat segera ditindaklanjuti. Oleh karenanya Polsek Warujayeng melaksanakan kegiatan warung Kamtibmas secara bergantian dari satu lokasi ke lokasi yang lai.

Tak hanya untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat, warung Kamtibmas juga bisa dimanfaatkan untuk membangun sinergitas dengan instansi terkait mitra Polri guna mendukung pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian.

Sebagaimana yang dilaksanakan pada beberapa waktu lalu, rombongan yang dipimpin Kanit Intelkam Iptu Teguh Sutiyono melaksanakan warung Kamtibmas bersama masyarakat dan staf pegawai Kecamatan Tanjunganom di sebuah warung yang berada di komplek kantor Kecamatan.

Kepada pengunjung warung Kanit Intel menyampaikan informasi terkini sehubungan Kamtibmas serta mengajak semua bersinergi dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban lingkungan, “tanpa peran serta dari masyarakat Polisi tentu tidak mampu mewujudkan situasi yang kondusif, dan melalui forum sederhana seperti kita jadikan sarana untuk menjalin komunikasi dan sinergitas”, tutur Iptu Teguh.

(humas wrj)

Post a Comment

0 Comments