HADIRI TES UJIAN TINGKAT PSHT, KAPOLSEK REJOSO IMBAU JAGA NAMA BAIK PERGURUAN


Nganjuk,tribratanews-nganjuk.com,  Kepala Kepolisian Sektor Rejoso Polres Nganjuk AKP Burhanudin, S.Sos, menghadiri kegiatan upacara pembukaan ujian kenaikan tingkat pendekar Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) di Padepokan PSHT terate Desa Jatirejo, Kecamatan Rejoso Kabupaten Tuban, Minggu, (3/3/2019).

Kehadiran Kapolsek Rejoso AKP Burhanudin, S.Sos berkesempatan menyampaikan pesan-pesan dan pengarahan kepada para peserta ujian, beliau menekankan kepada seluruh peserta test atau ujian kenaikan tingkat sabuk jambon ke sabuk hijau sebanyak 489 orang untuk selalu menjaga nama baik perguruan.

Dalam pengarahannya Kapolsek berharap agar seluruh warga PSHT dapat menjaga nama baik perguruan dimanapun berada dengan tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum, serta menunjukkan sopan santun dalam pergaulan di masyarakat.

Jika ada satu saja warga PSHT yang melakukan perbuatan tidak terpuji, maka yang terkena imbasnya adalah nama perguruan, beliau juga mengatakan untuk membantu kelancaran kegiatan kenaikan tingkat ini, pihak kepolisian khususnya Polsek Rejoso menempatkan beberapa personilnya untuk pengamanan di lokasi kegiatan. Semoga pelaksanaan ini berjalan lancar dan aman tidak ada kekurangan atau hambatan yang berarti, amin. (Humas Rejoso)

Post a Comment

0 Comments