Nganjuk,tribratanews-nganjuk.com, Anggota jaga dan Bhabinkamtibmas Polsek Rejoso melaksanakan pengamanan kegiatan hajatan warga dalam rangka pernikahan putranya.
Kegiatan warga ini diisi dengan hiburan elektone yang dihadiri ratusan orang. Mereka tidak hanya dari tamu undangan, tapi juga masyarakat umum.
Personil Polsek yang melaksanakan pengamanan tersebut tidak lupa selalu menyampaikan himbauan yang ditujukan kepada seluruh undangan yang ada termasuk anak-anak muda yang menyaksikan hiburan elektone guna kelancaran kegiatan sampai selesai.
Mereka dihimbau agar menjaga ketertiban dan tidak melakukan aksi tawuran karena dari hasil pantauan petugas PAM anak- anak muda sudah tercium bau miras yang sudah dia minum diluar lokasi hiburan.
Setiap kegiatan hajatan dari warga khususnya wilayah Rejoso selalu dilakukan pengamanan terutama yang mengadakan hiburan dangdut selalu ekstra pengamanan karena mengundang kerawanan seperti tawuran antar pemuda.
Karena kegiatan ini sudah dilaporkan dan pihak yang memiliki hajat sudah meminta ijin keramaian, maka pihak Polsek Rejoso pun menerjunkan personil untuk melakukan pengamanan giat dimaksud. Hal ini merupakan salah satu upaya memberikan pelayanan kepada masyarakat. (Humas Rejoso)
0 Comments