Nganjuk, -tribratanews-nganjuk.com Prambon - Sabtu, (16/02/2019) Gerakan Pramuka Satuan Karya (Saka) Bhayangkara Polres Nganjuk Ranting / Kecamatan Prambon melaksanakan kegiatan Pendidikan dan Latihan (Diklat) ke 2 bertempat di lingkungan Mapolsek Prambon.
Kegiatan yang dibuka oleh Kanit Binmas Polsek Prambon Ipda Syukur Effendi yang merupakan kegiatan untuk keempat kalinya yang diikuti 42 peserta terdiri dari 31 pria dan 11 wanita
Dimana kegiatan ini telah diprogramkan oleh Kapolsek Prambon AKP H. Suyantono, B. Sc. yang didukung oleh Kapolres Nganjuk AKBP Dewa Nyoman N. W., S.I.K., M.H. dan pihak Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka Kab. Nganjuk.
Satuan Karya Pramuka (Saka) Bhayangkara merupakan wadah kegiatan kebhayangkaraan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam bidang keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas)
Diharapkan, dapat menumbuhkan kesadaran untuk ikut berperan serta dalam pembangunan nasional, dimana dalam tugas keseharian dapat membantu mewujudkan Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) khususnya di wilayah hukum Polsek Prambon.
Ipda Syukur Effendi dalam pengarahannya mengatakan, kegiatan Saka Bhayangkara ini merupakan ajang penggemblengan atau penempaan fisik dan mental setiap anggota Saka.
Agar menjadi kuat dan tangguh, serta menjadikan wahana untuk menambah wawasan dan pengetahuan yang akan sangat bermanfaat bagi kehidupan masa depan masing-masing.
"Tetap semangat dan jangan pernah menyerah dalam setiap situasi yang ada, karena semua itu awal ujian adik-adik untuk dapat lebih tangguh menghadapi segala sesuatu dan nantinya pasti akan sangat berguna untuk mengejar cita-cita masa depan", ungkap Ipda Syukur memberikan semangat.
Pada pelaksanaan kegiatan diklat ini, akan dilatih langsung oleh Instruktur Saka Aiptu Sugeng Riyadi.
Dan selalu dibantu dari anggota senior Saka dan pendamping Saka, dimana mereka akan memberikan materi tentang pengetahuan dan pengalaman tentang dasar-dasar Saka Bhayangkara.
Instruktur Saka juga akan memberikan materi pengenalan perihal tugas Kepolisian seperti pengaturan, penjagaan, pengawalan, dan patroli (turjawali).
Mereka Semua akan melakukan Diklat ini selama 2 hari dan kegiatan ini akan berakhir pada hari Minggu (17/02/2019).
Secara terpisah Kapolsek Prambon AKP H Suyantono, B. Sc. menerangkan, saat dihubungi Humas via Whatsapp, bahwa kegiatan Saka Bhayangkara khususnya di Polsek Prambon sudah lebih dari 3 tahun dilaksanakan.
"Kita khususnya Polsek Prambon akan terus melaksanakan kegiatan Saka Bhayangkara seperti melaksanakan Diklat maupun menerjunkan anggota Saka ke masyarakat untuk menciptakan kamtibmas dan melaksanakan kerja bakti sebagai kepedulian seperti membersihkan sungai maupun kegiatan lain yang dapat dirasakan masyarakat khususnya di wilayah Prambon," tutup AKP Suyantono. (Gusali / Humas Prambon)
0 Comments