"BHABINKAMTIBMAS SAMBANGI DAN BERI MOTIFASI WARGANYA YANG SAKIT "


Nganjuk,tribratanews-nganjuk.com Gondang
Sebagai Bhayangkara pembina keamanan masyarakat, dan sebagai bentuk kedekatan Babinkamtibmas dengan warga desa binaannya tidak hanya dalam suka, saat warga masyarakat sedang mengalami musibah pun personil Babinkamtibmas juga datang untuk memberikan semangat supaya kembali bangkit dari kesedihan.

Itulah Prinsip yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Gondangkulon  Polsek Gondang Polres Nganjuk Bripka Wawan Hardianto,A.Md  yang menjenguk salah seorang warga binaannya yang bernama Bapak Sumiran, Desa Gondangkulon
yang sedang sakit demam berdarah, Minggu, (03/1/2019).

Dalam kunjungannya  Bhabinkamtibmas menyampaikan keprihatinannya atas sakit yang diderita warga binaannya. Selain itu Bripka Wawan juga memberikan motivasi agar  Pak Sumiran tetap semangat menghadapi ujian sakit , smoga lekas sembuh dari penyakit yang dideritanya dan tidak lama lama rawat inap di Puskesmas Gondang ," ungkapnya. 

Dari keterangan Suyeni (43) istri Pak Sumiran mengatakan bahwa suaminya mulai sakit sekitar tiga hari yang lalu, berawal dari badan demam dan muntah muntah.

Kapolsek Gondang AKP Totok Ismanto,S.H
menuturkan, kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas menjenguk orang sakit merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap warga di desa binaannya. Kegiatan ini juga dilakukannya untuk menjalin silaturahmi dan terjalin komunikasi dengan baik, diharapkan dengan kedatangan Bhabinkamtibmas tersebut, mampu memberikan semangat warga masyarakat yang sakit untuk segera sembuh dari sakitnya,” pungkas kapolsek.

Post a Comment

0 Comments