AKP MOH SUDARMAN PATROLI KENCUR DAN ANJANGSANA TOGA PIMPINAN SEMAAN AL QUR'AN DAN DZIKRUL GHOFILIN PRAMBON, ANTI HOAX RADIKALISME DAN MONEY POLITIC



Nganjuk, tribratanews-nganjuk.com, Prambon - Dalam rangka ciptakan situasi kamtibmas ( keamanan dan ketertiban masyarakat ) agar tetap kondusif aman, maka Pgs. ( Pejabat Penganti Sementara ) AKP Moh. Sudarman, S.H. melakukan patroli kencur dan anjangsana ke tokoh agama pimpinan Semaan Al Qur'an dan Dzikrul Ghofilin di wilayah Kecamatan Prambon.

Kedatangannya ke rumah Gus Timbo Dusun Combre Desa Gondang legi Kec. Prambon untuk mempererat tali silaturokhim kamtibmas dan juga untuk mengajak mengkampanyekan anti hoax radikalisme dan money politic.

AKP Moh. Sudarman, S.H. didampingi oleh Kanit Binmas Ipda Syukur Efendi dan anggota Bhabinkamtibmas Bripka Sudarso.

Dalam pertemuan tersebut Pgs. Kapolsek Prambon sangat diterima dengan baik, sehingga dapat ditemukan titik kesepahaman bahwa secara bersama setiap kegiatan rutin keagamaan akan selalu menginggatkan para jama'ah bahwanya berita hoax, radikalisme dan money politik sangatlah berbahaya dan sangat merugikan.

" Saya sangat senang, Polri dan ulama sangat dekat, sangat mesra, dengan demikian situasi dapat kondusif " ucap Gus Timbu, di rumahnya, Kamis, 28 Pebruari 2019.

" Alkhamdulillah, kegiatan ini selalu saya lakukan, sebagai upaya Kepolisian, dalam rangka ciptakan situasi kamtibmas agar selalu kondusif aman dan dalam rangka mendukung Polres Nganjuk membangun ZI ( Zona Integritas ). ( Gusali/Hms Prambon )

Post a Comment

0 Comments