Satlantas Polres Nganjuk Hadirkan Program CFD GAUL


Tribrabanews-nganjuk.com Kembali Satlantas Polres Nganjuk mengadakan kegiatan Bhakti Pelayanan pada acara Car Free Day ( CFD ) di Alon-alon kota Nganjuk   yang dimulai sejak pukul 05.30 Wib sampai dengan selesai.Minggu 02/12/2018.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kasat Lantas Polres Nganjuk AKP AM RIDO ARIEFIANTO SIK,didampingi KBO Lantas,Kanit Patroli,Kanit Dikyasa dan beberapa anggota lantas lainnya serta bekejasama dengan Urkes Polres Nganjuk.

Bhakti Pelyanan ini memperkenalkan CFD GAUL yang artinya Gerakan Anti Ugal-ugalan di jalan raya,juga memberikan pelayanan Cara beretika dan tata tertib berlalu-lintas yang baik,Simling,Samling serta pemeriksaan dan pengobatan gratis.

Dalam giat tersebut Satlantas Polres Nganjuk juga memberikan bunga, brosur kepada masyarakat sekitar/adik-adik, juga membagikan doorprise berupa payung dan jas hujan.

Kasat Lantas Pokres Nganjuk " Kegiatan ini terus kita lakukan dalam rangka meningkatkan pelayanan pada masyarakat ,mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas,jadilah pelopor keselamatan dalam berlalu lintas,budayakan keselamtan sebagai kebutuhan,Stop kecelakaan,Stop Pelanggaran,Keselamatan untuk kemanusiaan " tegasnya .

program CFD GAUL diharapkan akan mengurangi adanya kegiatan anak muda yang cenderung ugal-ugalan dijalan raya,sekaligus mengurangi angka kecelakaan dan pelanggaran lalu-lintas,sehingga tercipta Kamseltibcarlantas. ( Subbaghumas )

Post a Comment

0 Comments