Tribratanews-nganjuk.com Dalam rangka memeperinagti
Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1440 H Keluarga Besar Polres Nganjuk dan
Bhayangkari menggelar acara Peringatan Maulid Nabi dengan tema " Dengan
Meneladani Akhlaq dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW Kita Wujudkan
Polri Yang Berprestasi dan Inovatif dalam mengamankan Pemilu 2019.
Kesempatan tersebut Kapolres Nganjuk AKBP DEWA NYOMAN N.W.,S.I.K.,M.H. yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Nganjuk memberikan santunan kepada anak yatim sebanyak 50 orang dari Yayasan Yatim Piatu Al-Karomah Desa kampung Baru Kec.Tanjunganom ,Kab.Nganjuk
Kegiatan ini bersamaan dengan giat adanya Kamis Religi ,sekali memohon keselamatan bagi kita semua dalam melaksanakan tugas Kamitibas ke depan menjelang Pileg dan Pilres 2019.
" Kita diahadapkan era jaman Now harus mengikuti jamannya,era yang serba dapat dilihat oleh orang lain,sehingga yang baik kita pakai dan yang jelek kita buang " tandas Kapolres
Diaharapkan dalam pemilu 2019 agar kita tidak mudah terprovokasi dan bersifat netral terhadap para calon,dengan meningkatkan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa kita bisa berbaik bagi keluarga ,Bangsa dan Negara.
Saat itu juga Kapolres mendatangkan Ulama' dari Kediri Gus Nafan untuk memberikan Tauziah kepada seluruh anggota Polres Nganjuk guna memberikan semangat dalam melaksanakan tugas sebagai pelindung,pengayom dan pelayan masyarakat,semua rangkaian kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1440 H berjalan lancar aman dan kondusif.(Subbaghumas)
|
0 Comments