Bhabinkamtibmas Mojorembun Menyalurkan Bantuan Peduliu Rp.1000 Kepada Masyarakat Yang Kurang Mampu



Tribratanews-nganjuk.com : Bhabinkamtibmas Desa Mojorembun Polsek Rejoso Polres Nganjuk Bripka Priono menyalurkan bantuan peduli Rp.1000 bagi yang membutuhkan di desa binaannya. Rabu (28/11/18).

Penyaluran Peduli Rp.1000 ini bertempat di Desa Mojorembun Kecamatan Rejoso Kabupten Nganjuk dengan mendatangi rumah warga yang kurang mampu nenek Minten dan menyerahkan langsung bantuan sembako tersebut.

Kegiatan bakti sosial ini bertujuan untuk semakin mendekatkan anggota Polri dengan masyarakat. Kita menyadari bahwa masyarakat di desa binaan adalah mitra kita dan Polri tentu tidak bisa berbuat apa-apa tanpa bantuan dari masyarakat sehingga sudah sewajarnya kita membantu mereka sekemampuan kita,” ujar Bripka priono

Bhabinkamtibmas Desa Mojorembun ini mengatakan bantuan yang diberikan ini jangan di lihat nilainya, namun inilah wujud nyata kepedulian Polri (Bhabinkamtibmas) di dalam membantu meringankan beban warga yang kurang mampu “Semoga bantuan yang kami berikan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban warga yang kurang mampu.

Post a Comment

0 Comments