Tribratanews-nganjuk.com, Prambon - ( Selasa, 25 September 2018 ) Kanit Sabhara Polsek Prambon Polres Nganjuk Ipda Hariyono bersama anggotanya melaksanakan patroli kencur berdialogis dengan warga masyarakat Dusun Gading Desa Sonoageng Kec. Prambon Kab. Nganjuk.
Paska pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk dan sukseskan pelaksanaan Pilpres dan Pileg tahun 2019 secara aman damai dan sejuk maka perlu ditingkatkan upaya Kepolisian dimana salah satunya berupa patroli secara intens.
Kenal dan curhat ( kencur ) dengan warga masyarakat untuk mengetahui tentang situasi dan kondisi kamtibmas merupakan metode/tehnik saat patroli.
" Mari ciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dilingkungan sekitar kita, jaga kerukunan warga dan jangan mudah percaya dengan berita Hoax hendaknya cek sumber beritanya apakah dapat dipercaya atau tidak ? " terang Ipda Hariyono
" Segera laporkan apabila adanya hal-hal yang mencurigakan kepada Kepolisian yaitu Polsek Prambon " tambahnya.
Bapak Parno bersama temannya sangat senang saat di patroli oleh Ipda Hariyono.
" saya seneng sekali Pak.. tempat saya di patroli oleh bapak-bapak. " ungkap Bapak Parno.
Kapolsek Prambon AKP H. Suyantono, B. Sc. menjelaskan bahwa anggotanya saat patroli tidak lewat saja tetapi singgah berdialogis bersama warga dengan metode " Kencur " untuk mengali informasi dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas kondusif aman dan suksesnya pelaksanaan Pilpres dan Pileg tahun 2019 secara aman damai dan sejuk. ( Hms Prambon )
0 Comments