Ketulus Iklasan Kapolsek Terhadap Anak Yatim di Polres Nganjuk ,Patut Menjadi Contoh


Tribratanews-nganjuk.com Kepedulian yang tinggi terhadap anak Yatim dilakukan Kapolsek Ngluyu yang didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Ngluyu cukup mengaharukan.

Mengapa tidak ? Menjabat menjadi Kapolsek Ngluyu belum ada satu bulan,hatinya pun terketuk untuk memberikan santunan pada anak yatim,bukan jumlah uang atau barang yang diberikan namun ketulusan dan keiklasan hatinya yang sangat,amat dalam melakukan hal tersebut.


Kapolsek Ngluyu AKP YAMTO SH, " Hati Saya sangat terketuk untuk melakukan hal ini bukan untuk di puji oleh seseorang namun,ketulusan untuk membantu dan meringankan beban mereka sekalipun kecil nilainya tapi keiklasan dalam hati untuk menolong orang lain " tuturnya.

Kebiasan untuk membatu orang lain ini akan kami tanamkan pada keluarga juga pada anggota Polsek Ngluyu,karena Polri sebagai pelindung,pengayom dan pelayan masyarakat,tentu  akan membawa berkah tersendiri bagi kita juga orang lain.

Pihaknya juga berharap kegiatan bisa menjadi contoh masyarakat lainnya ,memang kegiatan ini sangat positif namun belum tentu setiap orang mudah melakukannya tapi dengan ketulus iklasan srseorang pasti mudah melakukannya.Minggu 30/09/2018 (Subbaghumas)

Post a Comment

0 Comments