Tribratanews-nganjuk.com : Anggota Polwan Polres Nganjuk dari gabungan dari Sat Lantas dan Sat Sabhara ikut serta memeriahkan kegiatan Karnaval dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 73 tahun 2018 pada Selasa (14/8/2018) sekitar pukul 08.30 WIB.
Pengawalan di mulai dari Supit urang Tanjung tempat lokasinya anak-anak berkumpul untuk start.
Semangat Polwan Polres Nganjuk dalam mengawal Karnaval masih ditunjukkan.
Dimana rute yang dilalui dalam karnaval, titik awal dimulai dari Supit urang Tanjung, kemudian menuju finish di depan pendopo Kab.Nganjuk.
Dalam hal ini, siswa-siswi juga diajarkan untuk menghargai keberagaman, baik itu tentang suku, profesi dan lainnya. Maka, dalam karnaval tersebut, siswa-siswi menggunakan pakaian dengan tema yang berbeda-beda. Mulai dari polisi, TNI, dokter, pilot, dan pakaian adat lain sebagainya
Untuk itu guna mendungkung terselenggaranya kegiatan tersebut supaya aman dan lancar, jajaran Kepolisian Polres Nganjuk melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas. Sebelumnya Kasat Lantas Polres Nganjuk AKP Amrido memimpin apel dan memberikan arahan kepada anggota di Pujaito.
“Kami sudah ploting anggota di sepanjang jalur Jln. Supit urang Tanjung hingga finish sampai di depan Pendopo Kab.Nganjuk. Semua jalan yang akan dilewati peserta karnaval sudah ditutup dan dialihkan untuk sementara waktu hingga karnaval usai,” ujar AKP Amrido
Nampak antusiasme dari para penonton yang memadati sepanjang jalan Merdeka, penonton nampak senang dengan karnaval yang di adakan Kabupaten Nganjuk yang dengan berbagai variasi mengenakan pakaian adat serta pakaian profesi yang menjadi cita-citanya.
0 Comments